No Bookmarks
Bookmark
Rating
Review at:

Selamat Hari Blogger Nasional, 27 Oktober 2013

Tahukah Kamu ada apa dengan tanggal 27 Oktober? Kemarin, tepatnya 27 Oktober 2013 adalah "Hari Blogger Nasional!"

Pasti sebagai blogger, kamu punya cara sendiri dalam merayakan hari ulang tahunmu sebagai seorang blogger.

Semula berawal ketika Menteri Komunikasi dan Informasi yang pada saat itu dijabat oleh Muhammad Nuh mendeklarasikan tanggal 27 Oktober sebagai hari blogger nasional.

Hal ini dicetuskan olehnya pada saat memberikan sambutan di acara Pesta Blogger 2007, acara tersebut merupakan sebuah acara gathering antar blogger yang diadakan di Blitz, Megaplex, Jakarta , pada hari sabtu, tanggal 27 Oktober 2007. Menurutnya, blogger memiliki kontribusi dalam hal edukasi dan memberdayakan masyarakat.

Sudah setahun rasanya saya ngeblog, dimulai dari newbie yang serba ingin tahu segala hal mengenai ngeblog hingga menjadi blogger yang aktif di dunia blogosphere sekarang ini. Banyak hambatan dalam menjadi seorang blogger, namun hal itu tak menyurutkan semangat saya untuk terus berbagi informasi di blog.

Dengan ini saya ucapkan selamat ulang tahun untuk semua blogger khususnya blogger di Indonesia. Selamat ulang tahun juga untuk blogger yang membaca artikel ini, hai, happy birthday kawan. Semoga sehat selalu, dimudahkan dalam menulis artikel, banyak follower, dan terakhir semoga bisa menjadi blogger profesional.

Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah – Pramoedya Ananta Toer (Minke, 352)

Saya tergugah dengan perkataan bijak pak Pramoedya dan sekaligus bangga karena dalam kata-kata tersebut, kita, blogger, memiliki andil yang begitu besar dalam mencerdaskan masyarakat lewat blog kita. Dengan menulis, ilmu yang kita miliki tak akan hilang lekang di makan oleh jam roda waktu yang berputar. Last but not least, selamat hari blogger nasional. :)

Sudah berapa lama kamu menjadi seorang blogger? Dan apa sih yang membuat kamu berkesan dan bangga selama menjadi seorang blogger? :)