No Bookmarks
Bookmark
Rating
Review at:

Lindungi Rumah Kesayanganmu Dari Bahaya Kebakaran Dan Kesetrum Dengan RCBO

Alat Listrik, RCBO Canggih, RCBO Terjangkau, RCBO Murah, RCBO Berkualitas, RCBO Lindungi Rumah Dari Kebakaran, RCBO Lindungi Penghuni Rumah Dari Kesetrum

Hai millennials, kalau kamu ditanya ingin punya rumah idaman seperti apa, kira-kira spesifikasi rumah seperti apa sih yang akan kamu jelaskan kepada si penanya?

Well, untuk smart millennials, kamu bisa saja menyebutkan kriteria rumah idaman itu dekat dengan tempat kerja, harganya terjangkau, fasilitasnya lengkap, aman dari kejahatan, dan nyaman untuk ditinggali.

Tahukah kamu, agar rumah milikmu nyaman dan aman untuk ditinggali, ada komponen penting dan krusial yang harus kamu perhatikan di rumah. Apa itu?

Kamu harus memastikan arus listrik di rumahmu tidak bocor.

Buat kamu yang nggak paham soal instalasi sistem perkabelan listrik di rumah, ada baiknya, generasi smart millennials sepertimu, mau mengedukasi diri sendiri tentang bagaimana sih proses step by step aliran listrik dialirkan di rumah milikmu.

Melalui artikel ini, saya ingin berbagi wawasan dengan pembaca blog ini tentang proses pengaliran arus listrik di rumah supaya kamu bisa meminimalisir bahaya kebocoran arus listrik yang bisa terjadi kapan pun.

Jadi harapannya, begitu kamu selesai membaca tulisan ini, kamu jadi teredukasi tentang pentingnya memastikan aliran listrik di rumah tidak bocor dan cara menanganinya dengan baik.

Jadi, pada mulanya, para ahli kelistrikan ini akan menghubungkan kabel listrik jaringan tegangan rendah (JTR) milik PLN yang ada di tiang listrik terdekat melalui kabel sambungan rumah (SR) menuju KWH Meter di rumah milikmu.

Kemudian, arus listrik dialirkan ke seluruh rumah melalui Box MCB agar kamu bisa menikmati perangkat elektronik untuk mempermudah aktifitas keseharianmu seperti; mencuci baju yang udah numpuk dua minggu di mesin cuci, mandi air hangat di bed tube sampai ketiduran, atau mengisi daya baterai ponsel yang udah lowbat banget gara-gara dipakai nelpon ngelobi mantan buat diajak balikan bisa dilakukan dengan mudah. : D 

Di dalam Box MCB terdapat beberapa manager circuit breaker (MCB). Kenapa kita membutuhkan MCB?

Simpelnya, kamu membutuhkan MCB karena alat ini bertugas untuk membagi aliran listrik dan memproteksi listrik di dalam rumah dari pemakaian listrik berlebih yang bisa mengakibatkan korsleting.

Meski punya fitur canggih memproteksi listrik di dalam rumah dari pemakaian listrik berlebih, MCB ternyata punya kelemahan lho. Apa sih kelemahan MCB?

Kelemahannya, MCB tidak bisa melindungi kamu dan calon jodohmu serta anak-anakmu (di masa depan) dari bahaya kebakaran atau tersengat arus listrik saat terjadi kontak arus listrik yang bocor dengan tubuh kita yang sedang bersentuhan dengan tanah, bahaya kesetrum ini disebabkan oleh arus listrik bocor karena pengabelan yang buruk di rumah.

Untuk mengatasi masalah kesetrum gara-gara arus listrik bocor, kamu bisa menggunakan ELCB (Earth Leakage Circuit Breaker) dimana alat ini bekerja memutus arus listrik saat terdeteksi adanya kebocoran arus listrik sehingga kamu tidak kesetrum lagi dan nggak kehilangan rumah idamanmu karena kebakaran. Tapi sayangnya harga ELCB cukup mahal, lho.

Kira-kira ada nggak ya circuit breaker yang punya dua fitur sekaligus yang bisa memproteksi pemakaian listrik berlebih biar nggak terjadi korsleting listrik dan bisa memutus arus listrik saat terjadi kebocoran biar nggak kesetrum mulu tiap hari atau bahkan panik ngajak main tetangga nyiram rumahmu pakai air ember gara-gara enggak sengaja kebakaran tanpa sepengetahuanmu?

Alat Listrik, RCBO Canggih, RCBO Terjangkau, RCBO Murah, RCBO Berkualitas, RCBO Lindungi Rumah Dari Kebakaran, RCBO Lindungi Penghuni Rumah Dari Kesetrum

Alatnya ada kok, nama alatnya adalah RCBO. Fiturnya sama seperti apa yang kamu harapkan, bisa memproteksi arus listrik saat terjadi pemakaian berlebihan dan memutus arus listrik supaya kamu nggak kesetrum dan rumahmu terbebas dari kebakaran.

Dan bagian terbaiknya adalah harga RCBO harganya ekonomis terjangkau ala ala millennials gitu lho.

Alat Listrik, RCBO Canggih, RCBO Terjangkau, RCBO Murah, RCBO Berkualitas, RCBO Lindungi Rumah Dari Kebakaran, RCBO Lindungi Penghuni Rumah Dari Kesetrum
Berhubung merk atau brand yang menjual RCBO itu ada banyak banget dan mungkin banget bisa bikin kamu bingung harus pilih brand yang mana kaya sulitnya milih jodoh, saya sarankan kamu beli RCBO dari brand yang sudah berpengalaman di Industri alat-alat kelistrikan seperti Schneider.

Yuk lindungi rumah idamanmu dengan pakai RCBO dari Schneider. Rumah aman dan hati pun senang.