No Bookmarks
Bookmark
Rating
Review at:

Senangnya, Tulisan Saya Terpilih Menjadi Pemenang Nominasi 5 Artikel Terbaik Versi Jalantikus.com Blog Review Competition

Senangnya, Tulisan Saya Terpilih Menjadi Pemenang Nominasi 5 Artikel Terbaik Versi Jalantikus.com Blog Review Competition
Photo Credit: Jalantikus
Teman, bulan desember lalu saya mengikuti lomba ngeblog yang diadakan oleh jalantikus.com. Dalam lomba ini, kamu diharuskan mengulas situs ini, kamu bebas mengekspresikan dirimu dalam merangkai ulasannya karena memang pemilik situs ini memberikan kebebasan pada blogger untuk berkreasi se-kreatif mungkin. 

Saya mendapatkan info lomba ini sudah terlambat sekali, masa baru tahu lombanya di minggu-minggu terakhir deadline pengiriman artikel? Oh well, ini tantangannya, kalau ikut lomba ngeblog di detik-detik terakhir itu kita bakalan kepikiran apakah mau lanjut ikut atau menyerah aja karena dirasa waktu yang tersisa enggak rasional untuk membuat artikel yang bisa memenangkan lomba ini. 

Dan setelah dipikir-pikir, saya memutuskan untuk mengikuti lomba ini. Ya, seperti pada umumnya peserta lomba, kita harus baca referensi sesuai dengan tema yang dilombakan. Saya terus membaca dan terus membaca sampai-sampai waktu deadlinenya hanya tinggal dua hari sedangkan tulisannya belum ada. Jadi, supaya lebih cepat, saya membuat outline tulisannya dahulu, baru mulai menulis.

Selain menulis konten, tulisan kita juga harus disertai gambar infografis yang berisi informasi supaya mendapatkan poin lebih dimata juri. Dan proses ini yang paling memakan waktu dibanding membuat artikelnya. 

Dua hari berlalu, waktunya hanya tersisa tiga jam lagi sebelum habis. Sisa waktu itu saya gunakan untuk mengedit ulang apakah terdapat kata yang typo atau susunan kalimatnya enggak bagus. Setelah proses ini selesai, barulah saya mengirim artikelnya. Dan berikut hasil pengumumannya:

Senangnya, Tulisan Saya Terpilih Menjadi Pemenang Nominasi 5 Artikel Terbaik Versi Jalantikus.com Blog Review Competition
Senangnya, Tulisan Saya Terpilih Menjadi Pemenang Nominasi 5 Artikel Terbaik Versi Jalantikus.com Blog Review Competition
Skor tulisan saya 164, beda 1 dan 2 poin dengan juara utamanya. Tak apa, saya tetap mensyukuri hasil pencapaian ini karena bagian menyenangkannya adalah pada proses membuat tulisannya, kalau hasilnya menang, itu adalah bonus dari apa yang sudah saya usahakan.

Kamu bisa membaca tulisan saya yang diikutsertakan dalam lomba ini melalui link berikut:  Jalantikus.com: Situs Teknologi Indonesia Yang Mendunia.

Bagaimana menurutmu?