No Bookmarks
Bookmark
Rating
Review at:

Mengenal Apa Itu Google Sites, Sejarah, & Contoh Web-nya

Lisensi KontenDaily Blogger Pro
Lisensi GambarDokumentasi Pribadi & Google Sites
Kategori KontenGoogle Sites
Topik SpesifikPengertian Google Sites
Tujuan Konten:Membantu pembaca daily blogger pro agar bisa tahu platform website builder selain blogger.com yang juga dimiliki oleh Google juga, yaitu google sites.

Kalau orang-orang ditanya cms atau website builder apa yang dimiliki google, biasanya mereka akan menjawab; blogger.com / blogspot. Ya, ini nggak salah sih, karena kenyataannya CMS blogger lebih populer dibanding web builder lainnya di ekosistem Google.

Padahal masih ada satu platform web builder lainnya lho, yaitu Google Sites.

Di konten kali ini, saya ingin mengajak kamu berkenalan dengan apa itu Google Sites dan memberikan bentuk contoh website Google Sites yang saya buat agar kamu punya gambaran web-nya seperti apa.

Pengertian Google Site, Sejarah, Bentuk URL dan Contoh Website-nya

Buat kamu yang ingin tahu apa itu google sites, asal mulanya, perbedaan bentuk url web-nya dengan cms blogger yang sama-sama milik google hingga contoh websitenya diulas lengkap di konten ini!

1. Apa Sih Google Sites Itu?

Penjelasan mudahnya, Google Sites adalah salah satu platform pembuatan website sederhana milik google yang terintegrasi dengan layanan workspace sehingga memudahkan penggunanya untuk berkolaborasi dengan orang lain.

2. Sejarah Terbentuknya Google Sites

Sebelum diberinama Google Sites, awalnya nama aplikasinya adalah JotSpot (Nama yang sama seperti perusahaan pembuatnya) hingga pada akhirnya di Akuisisi oleh Google di bulan oktober 2006.

Sebelum Google Sites diluncurkan ke publik, google sudah memiliki platform web sederhana untuk para kreatornya, yaitu Google Page Creator. Namun platform itu dihentikan di tahun 2008 dan diganti dengan Google Sites yang aktif hingga hari ini.

3. Bentuk URL / Link Website Berbasis Google Sites

Url websitenya cukup mudah dikenali, kalau tahu bentuk struktur link-nya, kamu bisa mengetahui bahwa website yang kamu buka menggunakan web builder google sites, ini dia bentuk url-nya:

https://sites.google.com/view/(Nama Website Kamu)

4. Contoh Website yang Dibuat di Google Sites

Untuk contoh website-nya, tentunya saya menggunakan sampel web yang saya buat sendiri ya, silahkan lihat screenshot dibawah ini atau kunjungi url website-nya langsung.

Untuk kamu yang ingin lihat sampel website google sites yang saya buat bisa kunjungi link ini: https://sites.google.com/view/portofolio-website/beranda.

Sekarang kamu tahu ya apa itu google sites, sejarah, bentuk url, hingga contoh website-nya. Semoga konten ini bermanfaat untukmu ya. :)